Komposisi Gizi dalam ASI
ASI adalah makanan terbaik untuk bayi. Air susu ibu khusus dibuat untuk bayi manusia. Kandungan gizi dari ASI sangat khusus dan sempurna serta sesuai dengan kebutuhan tumbuh kembang bayi.
ASI dibedakan dalam tiga stadium yaitu:
- Kolostrum,
- ASI transisi / peralihan,
- ASI matur.
Kolostrum
Kolostrum adalah air susu yang pertama kali keluar. Kolostrum ini disekresi oleh kelenjar payudara pada hari pertama sampai hari ke empat pasca persalinan. Kolostrum merupakan cairan dengan viskositas kental , lengket dan berwarna kekuningan. Kolostrum mengandung tinggi protein, mineral, garam, vitamin A, nitrogen, sel darah putih dan antibodi yang tinggi daripada ASI matur. Selain itu, kolostrum masih mengandung rendah lemak dan laktosa. Protein utama pada kolostrum adalah imunoglobulin (IgG, IgA dan IgM), yang digunakan sebagai zat antibodi untuk mencegah dan menetralisir bakteri, virus, jamur dan parasit.
Meskipun kolostrum yang keluar sedikit menurut ukuran kita, tetapi volume kolostrum yang ada dalam payudara mendekati kapasitas lambung bayi yang berusia 1-2 hari. Volume kolostrum antara 150-300 ml/24 jam.
Kolostrum juga merupakan pencahar ideal untuk membersihkan zat yang tidak terpakai dari usus bayi yang baru lahir dan mempersiapkan saluran pencernaan makanan bagi bayi makanan yang akan datang.
ASI Transisi / ASI Peralihan
ASI peralihan adalah ASI yang keluar setelah kolostrum sampai sebelum ASI matang, yaitu sejak hari ke-4 sampai hari ke-10. Selama dua minggu, volume air susu bertambah banyak dan berubah warna serta komposisinya. Kadar imunoglobulin dan protein menurun, sedangkan lemak dan laktosa meningkat.
ASI Matur
ASI matur disekresi pada hari ke sepuluh dan seterusnya. ASI matur tampak berwarna putih. Kandungan ASI matur relatif konstan, tidak menggumpal bila dipanaskan.
Air susu yang mengalir pertama kali atau saat lima menit pertama disebut foremilk. Foremilk lebih encer. Foremilk mempunyai kandungan rendah lemak dan tinggi laktosa, gula, protein, mineral dan air.
Selanjutnya, air susu berubah menjadi hindmilk. Hindmilk kaya akan lemak dan nutrisi. Hindmilk membuat bayi akan lebih cepat kenyang. Dengan demikian, bayi akan membutuhkan keduanya, baik foremilk maupun hindmilk.
Dibawah ini bisa kita lihat perbedaan komposisi antara kolostrum, ASI transisi dan ASI matur.
Gambar. Perbedaan kolostrum, ASI transisi dan ASI matur
Tabel. Kandungan Kolostrum, ASI transisi dan ASI matur
Kandungan | Kolostrum | Transisi | ASI matur |
Energi (kgkal) | 57,0 | 63,0 | 65,0 |
Laktosa (gr/100 ml) | 6,5 | 6,7 | 7,0 |
Lemak (gr/100 ml) | 2,9 | 3,6 | 3,8 |
Protein (gr/100 ml) | 1,195 | 0,965 | 1,324 |
Mineral (gr/100 ml) | 0,3 | 0,3 | 0,2 |
Immunoglubin : | |||
Ig A (mg/100 ml) | 335,9 | – | 119,6 |
Ig G (mg/100 ml) | 5,9 | – | 2,9 |
Ig M (mg/100 ml) | 17,1 | – | 2,9 |
Lisosin (mg/100 ml) | 14,2-16,4 | – | 24,3-27,5 |
Laktoferin | 420-520 | – | 250-270 |
Referensi
ayurai.wordpress.com/2009/06/17/asi-menurut-stadium-laktasi/ Ayurai, 2009. ASI Menurut Stadium Laktasi. Diunduh 23 September 2009, pukul 12:55 WIB.
babies.sutterhealth.org/breastfeeding/bf_production.html Breast Milk Production Diunduh 23 September 2009, pukul 12:44 WIB.
www.everything.com/article.aspx?requested_url=breastmilk-composition Breastmilk Composition. Diunduh 23 September 2009, pukul 12:53 WIB.
www.medela.com/ISBD/breastfeeding/knowhow/composition.php Breastmilk Composition. Diunduh 23 September 2009, pukul 12:40 WIB.
Saleha, 2009. Asuhan Kebidanan Pada Masa Nifas. Jakarta: Salemba Medika. (hlm: 18-21).
Roesli, U. 2008. Inisiasi Menyusu Dini. Jakarta: Pustaka Bunda. (hlm: 43).
Suherni, 2007. Perawatan Masa Nifas. Yogyakarta: Fitramaya. (hlm: 26-33).
www.lusa.web.id Lusa, 2009. Gizi Seimbang Bagi Bayi. Diunduh 24 September 2009, pukul 10:55 WIB.
Comments (4)
ooo….maturnuwun mbaak infonya,..
Sami-sami… Salam untuk keluarga di Bekasi… :)
Dear Lusa
Menurut perhitunganku prosentase lemak adalah sbb
Kolustrum = 45.79%
Transisi = 51.43%
Mature = 52.63%
Angka prosentase ini akan terus naik.
Point saya adalah : ASI adalah makanan yang high fat, bahkan tingkat kejenuhannya 55%, bukan makanan seimbang seperti yang diinginkan oleh PUGS. PUGS menghendaki lemak hanya 25%.
Saat MPASI mulai dikenalkan, bayi dipaksa untuk mengasup makanan rendah lemak (30%) yang tidak sesuai dengan kodrat mereka.
Allah memerintahkan kita memberi ASI hingga 2 tahun.Suku-suku primitip yang tetap memberi ASI hingga 2 tahun terhindar dari stunting, gigi kerowok practically zero.
Terimakasih atas informasi mengenai komposisi gizi dalam ASI. Semoga melalui tulisan ini dapat memotivasi para keluarga untuk tetap memberikan ASI untuk para bayinnya.