Mastitis

Mastitis

Mastitis adalah peradangan pada payudara. Mastitis ini dapat terjadi kapan saja sepanjang periode menyusui, tapi paling sering terjadi antara hari ke-10 dan hari ke-28 setelah kelahiran.

Penyebab Mastitis

  1. Payudara bengkak yang tidak disusukan secara adekuat.
  2. Bra yang terlalu ketat.
  3. Puting susu lecet yang menyebabkan infeksi.
  4. Asupan gizi kurang, istirahat tidak cukup dan terjadi anemia.

Gejala Mastitis

  1. Bengkak dan nyeri.
  2. Payudara tampak merah pada keseluruhan atau di tempat tertentu.
  3. Payudara terasa keras dan berbenjol-benjol.
  4. Ada demam dan rasa sakit umum.

Penanganan Mastitis

  1. Payudara dikompres dengan air hangat.
  2. Untuk mengurangi rasa sakit dapat diberikan pengobatan analgetika.
  3. Untuk mengatasi infeksi diberikan antibiotika.
  4. Bayi mulai menyusu dari payudara yang mengalami peradangan.
  5. Anjurkan ibu selalu menyusui bayinya.
  6. Anjurkan ibu untuk mengkonsumsi makanan yang bergizi dan istirahat cukup.

Referensi

Ambarwati, 2008. Asuhan Kebidanan Nifas. Yogyakarta: Mitra Cendikia. (hlm: 49-50).
bayisehat.com/breastfeeding-mainmenu-33/430-mastitis-laktasi.html 2009. Mastitis Laktasi. Diunduh 18 November 2009 – 09:22 PM.
library.usu.ac.id/download/fk/obstetri-daulat.pdf Sibuea, D. 2003. Problema Ibu Menyusui Bayi. Diunduh 17 November 2009 – 08: 13 PM.
Program Manajemen Laktasi, 2004. Buku Bacaan Manajemen Laktasi. Jakarta. (bab 5, hlm : 3-4)
Saleha, 2009. Asuhan Kebidanan Pada Masa Nifas. Jakarta: Salemba Medika. (hlm: 109)
Suherni, 2007. Perawatan Masa Nifas. Yogyakarta: Fitramaya. (hlm: 55-56).

Share this post

Comment (1)

  • indri

    tidak ada ka pendokumentasiannya/soapnya

    August 22, 2016 at 6:01 pm

Comments are closed.